
Karawang – Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Karawang membawa dampak serius bagi masyarakat. Banyak warga terpaksa mengungsi, kehilangan aktivitas sehari-hari, dan mengalami kesulitan memenuhi kebutuhan dasar, terutama makanan.
Di tengah kondisi tersebut, Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWOI) DPD Karawang, melalui gerakan IWOI Peduli menunjukkan kepedulian dengan turun langsung mengambil peran nyata membantu para korban banjir.
IWOI Peduli mengajak masyarakat luas untuk ikut bergotong royong melalui donasi dua paket kotak nasi lengkap seharga Rp15.000 per paket atau Rp30.000 per donasi. Bantuan sederhana ini diharapkan dapat memberikan harapan dan kekuatan bagi warga yang tengah bertahan di pengungsian.
“Setiap paket nasi yang disumbangkan sangat berarti bagi saudara-saudara kita yang terdampak banjir,” demikian ajakan dari IWOI Peduli.
Bagi para dermawan yang berkenan memberikan lebih dari dua paket, IWOI Peduli menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya atas kepedulian dan keikhlasan dalam berbagi.
Donasi dapat disalurkan melalui aplikasi DANA a.n. Junaedi Hambali📱 0895-4027-00475
Penyaluran bantuan akan dilakukan secepatnya, paling cepat sore ini dan paling lambat besok, dengan menyesuaikan kondisi di lapangan agar bantuan tepat sasaran dan segera diterima oleh warga terdampak.
Melalui aksi kemanusiaan ini, IWOI Peduli berharap partisipasi masyarakat dapat meringankan beban korban banjir sekaligus memperkuat solidaritas sosial di tengah musibah.
IWOI Peduli terus menggaungkan semangat “Berbagi Tanpa Batas, Peduli Tanpa Sekat” sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan untuk Karawang.
Penulis: Alim

