Karawang — Setelah lama dinantikan masyarakat, Underpass Gorowong di kawasan Warung Bambu, Kabupaten Karawang, akhirnya resmi dibuka pada Senin, 29 Desember 2025. Peresmian dilakukan langsung oleh Bupati Karawang bersama Wakil Bupati Karawang, didampingi jajaran dinas terkait.
Pembukaan underpass ini menandai langkah strategis Pemerintah Kabupaten Karawang dalam mengurai kemacetan yang selama ini kerap terjadi di kawasan Warung Bambu, salah satu titik lalu lintas terpadat di Karawang.
Dalam sambutannya, Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh, SE., menyampaikan bahwa keberadaan Underpass Gorowong diharapkan mampu memperlancar arus kendaraan, meningkatkan kenyamanan pengguna jalan, serta memberikan dampak positif bagi aktivitas ekonomi masyarakat sekitar.
“Dengan mulai beroperasinya underpass ini, kami berharap kemacetan harian dapat berkurang secara signifikan. Masyarakat bisa beraktivitas dengan lebih lancar, nyaman, dan efisien,” ujar Bupati Karawang.
Pemerintah daerah juga mengimbau seluruh pengguna jalan agar tetap mematuhi rambu lalu lintas serta menjaga ketertiban demi keselamatan bersama, sehingga manfaat dari pembangunan infrastruktur ini dapat dirasakan secara optimal oleh masyarakat luas.
Penulis: Alim


